Author Anak dan Orang Tua | Blogsaya04

Anak dan Orang Tua


anak dan orang tua

    Menjadi seorang anak adalah hal yang cukup sulit bagi seorang anak. Sama halnya dengan betapa sulitnya menjadi seorang orang tua. Orang tua adalah orang yang membesarkan kita hingga kita menjadi dewasa dan berkeluarga. Dan ketika kita dewasa dan berkeluarga, kita akan bergantian mengurus orang tua kita. Dan pada saat itu barulah kita menyadari bahwa hal yang tersulit bukanlah menjadi anak atau menjadi orang tua, melainkan menjalani hidup menjadi keduanya dengan ikhlas.

    Pada umumnya pada saat kita masih anak-anak kita secara tak sadar bilang, besok kalo mama atau papa udah tua aku bakalan sayang sama kalian. Aku akan membahagiakan mereka. Tapi pada kenyataannya, sebagian besar anak yang memiliki gaji besar berkata, “Sori, ma. Aku lagi sibuk kerja.” Sedangkan anak yang bergaji sederhana hanya akan berkata begini, “Ini, ma. Aku cuma punya uang segini.” Dan untuk anak yang bergaji kecil bahkan kebanyakan akan malu karena dirinya gagal dan memilih untuk tidak menjenguk orang tua mereka.

    Lain halnya dengan orang yang memiliki keluarga broken home. Satu-satunya hal yang ia pikirkan adalah pergi dari keluarga itu. Berpisah dan menjauh dari keluarga lalu hidup berkeluarga sendiri dan melupakan orang tua yang melahirkan Mereka. Saat ditanya siapan orang yang paling kalian benci? Sebagian besar dari mereka akan menjawab orang tua. Karena mereka bercerai aku menjadi seperti ini. Kalau saja mereka bisa mengerti satu sama lain, maka perceraian itu tak akan terjadi, dan aku tak akan menjadi seburuk ini.

    Menjadi orang tua adalah hal yang mudah dikatakan tapi sulit untuk dijalani. Sama halnya dengan anak, mengurus orang tua yang sudah lanjut bukanlah perkara yang mudah. Kita harus menuntun mereka pelan-pelan karena semakin tua maka mereka akan semakin tuli, semakin pelupa dll. Satu kunci untuk menjalani itu semua.

    Jadilah orang yang bijak. Mengapa? Karena orang bijak itu sabar, penyayang, lemah lembut, tidak lupa diri dsb. Jangan lupa untuk selalu meminta pertolongan Tuhan agar dibri kekuatan untuk melewati hidup ini. Untuk para anak, Ingatlah apa yang telah diperbuat orang tuamu diwaktu kalian masih kecil. Untuk orang tua, Dengarkanlah nasihat anak yang merawatmu saat kau lanjut usia nantinya. Sekian.


    God Bless U...




Dikirim Oleh :
.
Nama : 
 Adi Surya Nugraha
.
Facebook :
  New Adi Muze'rz 
.
Twitter : 
@adiforexid
Share this article :
Share on FB Tweet Share on G+

Ditulis Oleh : Zufar Muzakki

Zufarmuzakki Anda sedang membaca artikel berjudul Anak dan Orang Tua yang ditulis oleh Zufar Muzakki dan diterbitkan di Blogsaya04. Maaf, Jika anda ingin mengcopy artikel tersebut, mohon untuk juga menyertakan live link-nya. Terima kasih atas kerja samanya.

Zufar Muzakki Blogsaya04 Updated at : 9:12 PM

2 komentar:

Jadilah pengunjung yang baik, mohon berkomentarlah sesuai topik...!

Back to top